Semakin tinggi tingkat ekonomi seseorang,
umumnya kesadaran akan investasi juga semakin tinggi. Tak hanya menabung saja,
banyak juga diantaranya yang memilih untuk membeli produk asuransi, mulai dari
asuransi jiwa sampai dengan asuransi kesehatan. Memang pada dasarnya dari
sekian banyak jenis asuransi yang ada, tidak semuanya Anda butuhkan, paling
tidak ada asuransi kesehatan yang dimiliki hingga asuransi jiwa terbaik
Berbicara mengenai asuransi jiwa ini
sendiri, sebenarnya tergolong sebagai produk investasi penting, dapat dijadikan
sebagai warisan bagi orang-orang tercinta baik itu anak maupun istri, jika
suatu saat terjadi resiko pada diri Anda. Namun jangan asal juga dalam membeli
asuransi jiwa ini. untuk mendapatkan produk asuransi jiwa terbaik,
maka berikut ini diantaranya ada beberapa kiat yang dapat Anda lakukan untuk
memilihnya, yaitu:
- Lihat kebutuhan Anda, sama seperti Anda membeli barang, maka hanya membeli yang sesuai dengan kebutuhan Anda bukan, untuk apa membeli sesuatu yang tidak sesuai kebutuhan, akan sangat mubadzir. Untuk itulah ada baiknya introspeksi diri melihat apa yang dibutuhkan dan juga tidak, jika memang tidak sesuai dengan kebutuhan maka jangan dipaksakan untuk membelinya.
- Anggaran, sesuaikan anggaran keluarga dari pemasukan tersebut dengan nilai premi yang hendaknya harus dibayarkan, karena pada dasarnya tidak semua perusahaan asuransi menawarkan premi yang rendah. Nilai premi ini sendiri juga didasarkan atas beberapa hal, diantaranya adalah riders dan juga nilai penanggungan yang dipilih.
- Kredibilitas perusahaan asuransi, asuransi jiwa ini sendiri pada dasarnya adalah perjanjian yang sifatnya jangka panjang antara kedua belah pihak, namun ada kemungkinan juga salah satu pihak tidak bisa dipercaya, tidak sesuai dengan perjanjian yang ada. Apalagi jika seandainya kredibilitas dari perusahaan tersebut tidak terpercaya. Tentunya ada kian banyak resiko yang dialami.
- Pelayanan, komponen lainnya yang patut untuk diperhatikan adalah bagaimana pelayanan yang diberikan oleh perusahaan asuransi tersebut, apakah cepat tanggap atau tidak, apalagi dalam hal mengklaim.
- Sebaiknya mendaftar asuransi ketika masih muda dan sehat, karena semakin kecil resikonya, maka nilai preminya juga akan semakin rendah. Karena ada banyak sekali perusahaan asuransi yang juga mempertimbangkan faktor-faktor semacam ini dalam menentukan nilai premi.
Asuransi
jiwa terbaik bisa Anda dapatkan dari Asuransi
Astra. Pilihan produk yang tersedia cukup lengkap. Pemilihan perusahaan
asuransi ini nyatanya memang sangatlah penting, karena tak sedikit juga
perusahaan asuransi, apalagi yang masih baru sering mengalami masalah keuangan
hingga menyebabkan collapse. Paling tidak selain asuransi jiwa, maka asuransi
kesehatan juga harus dimiliki. Jika memang menganggap preminya terlalu besar,
maka bisa mengambil produk asuransi kesehatan yang ditawarkan pemerintah, yaitu
BPJS kesehatan.
Komentar
Posting Komentar
Hai kawan, terimakasih sudah mampir ya. Pembaca yang cantik dan ganteng boleh lho berkomentar, saya senang sekali jika anda berkenan meninggalkan jejak. Salam Prima :)