Ingin Membuat Visa Korea Selatan Secara Mudah? Begini Caranya!



Bepergian ke luar negeri kini semakin praktis karena proses pengurusan visanya tidak sulit. Bila kita berencana mengunjungi Korea Selatan dalam waktu dekat, kita pun harus menyiapkan visa sebagai salah satu sayarat mutlak. Tak perlu bingung bila ingin mengurus visa. Karena proses pengurusannya sekarang bisa dilakukan secara mudah dan cepat.

Ikuti beberapa cara berikut ini untuk mempermudah proses pembuatan visa ke Korea Selatan:

1. Menyiapkan Seluruh Dokumen Persyaratan
Sama seperti proses pembuatan visa pada umumnya, kita harus menyiapkan beragam dokumen persyaratan untuk visa Korea Selatan. Berbagai persyaratan seperti kelengkapan identitas (KTP, KK, paspor), formulir pengajuan visa, surat keterangan kerja, lampiran bukti keuangan (slip gaji terakhir dan rekening koran) harus kita penuhi dengan baik. Jangan lupa memeriksa semua dokumen tersebut untuk memastikan tidak ada dokumen yang tertinggal.

2. Mencari Tahu Biaya Pembuatan Visa
Biaya pembuatan visa Korea Selatan tentu bervariasi, tergantung dari jenis visa yang akan kita buat. Ada visa kunjungan kurang dari 90 hari, lebih dari 90 hari, visa kunjungan berkali-kali selama 3 tahun, serta double visa dalam kurun waktu 6 bulan. Jangan lupa mencari informasi seputar biaya visa paling up to date agar kita bisa menyiapkannya sesaat sebelum mengajukan visa.

3. Menggunakan Surat Jaminan dari Orang Tua
Ternyata banyak orang yang berhasil membuat visa Korea Selatan secara mudah dengan mengandalkan surat jaminan dari orang tua. Persyaratan yang dibutuhkan adalah rekening koran orang tua selama 3 bulan terakhir, fotokopi NPWP, fotokopi buku nikah, SK PNS atau SIUP bagi orang tua yang menjadi wirausaha serta beberapa jaminan lainnya. Proses pengurusan visa Korea Selatan akan semakin mudah bila semua persyaratan sudah dipenuhi.  

Sebaiknya kita tak hanya fokus mengurus visa bila ingin berkunjung ke Korea Selatan. Karena kita juga membutuhkan asuransi perjalanan untuk melindungi diri sendiri dan barang bawaan. Asuransi perjalanan akan memproteksi kita dari risiko-risiko tak terduga selama berada di Korea Selatan. Kini, kita bisa mendapatkan asuransi perjalanan secara mudah melalui Futuready. Karena Futuready adalah supermarket asuransi yang menyediakan ragam pilihan asuransi berkualitas.

Melalui Futuready, memilih asuransi sesuai kebutuhan jadi semakin mudah dan menyenangkan. Kita tak perlu merogoh kocek dalam-dalam untuk menyiapkan asuransi perjalanan yang kita butuhkan.

Komentar

Posting Komentar

Hai kawan, terimakasih sudah mampir ya. Pembaca yang cantik dan ganteng boleh lho berkomentar, saya senang sekali jika anda berkenan meninggalkan jejak. Salam Prima :)